Dalam Rangka HBKN, Bulog Alor Gelar Kegiatan Pangan Murah Di 10 Titik

Dalam Rangka HBKN, Bulog Alor Gelar Kegiatan Pangan Murah Di 10 Titik

TIMORDAILYNEWS.COM- Dalam rangka menghadapi Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) di bulan Ramadhan danĀ  Idul Fitri tahun 2025, maka Kantor Badan Urusan Logistik (Bulog) Kabupaten Alor menggelar kegiatan pasar pangan murah.

kegiatan ini berkat kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Alor. Kegiatan pangan murah ini akan digelar di 10 titik atau lokasi di Kabupaten Alor.

Hal ini disampaikan Kepala Kantor Bulog Kalabahi, Deni Prasetiawan pada Selasa (11/3/2025).

Deni menjelaskan, kegiatan atau gerakan pangan murah ini sebagai bentuk kehadiran pemerintah untuk membantu masyarakat, agar masyarakat bisa mendapatkan pangan dengan harga terjangkau dan berkualitas.

Titik atau 10 lokasi yang akan digelar kegiatan pangan murah, Deni menyebutkan, yakni di Kelurahan Kalabahi Tengah, Wetabua, Kalabahi Barat, Welai Timur, Adang, Kabola, Dulolong, Alor Besar, Alila Timur, dan Nurbenlelang.

Sementara tentang harga, Deni merincikan, beras SPHP dijual Rp60 ribu/5 kg, gula pasir premium Rp19.000/kg, dan minyak goreng premium Rp19.000/liter.(oktomanehat).***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *