Kunker Ke Alor, GM Pelindo Cabang Tenau Kupang Pantau Pembagian Takjil Ramadhan
TIMORDAILYNWS.COM- General Manager (GM) PT. Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Cabang Tenau Kupang, Zanuar Eka Wijaya melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kabupaten Alor.
Dalam kegiatan kunker ini, salah satu agenda yang dilakukan Wijaya termasuk memantau secara langsung Pelindo berbagi Ramadhan berupa pembagian Takjil yang disalurkan kepada Jamaah Masjid dan Anak Yatim- Piatu di Kalabahi, Ibu Kota Kabupaten Alor, pada Sabtu (15/3/2025).
Pembagian Takjil ini merupakan kegiatan rutin tahunan Pelindo dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri. Selain Takjil juga akan dibagi sembako kepada keluarga penerima dan santunan bagi anak yatim-piatu.
Staf PT. Pelindo Kalabahi, Yamin Amirullah dalam keterangan pers kepada Wartawan mengatakan, Pak Wijaya dalam kegiatannya di Kalabahi, juga menyempatkan diri untuk memantau dan menyerahkan langsung pembagian takjil bagi jamaah di Masjid Isthiqomah, Kampung Raja.
Sementara di Masjid Agung Al-Fatah dan Panti Asuhan An-Nur langsung diantar kepada Jamaah.
Untuk tahun ini di Kabupaten Alor, jelas Yamin, Pelindo berbagi Ramadhan menyiapkan Takjil 500 Paket, sembako 500 Paket, dan santunan untuk 50 orang anak yatim.
Yamin mengatakan, Pak Wijaya dalam pesannya ketika menyerahkan Takjil mengungkapkan Pelindo berbagi Ramadhan tahun 2025 merupakan program TJSL sebagai bentuk implementasi kepedulian terhadap sesama di bulan suci ramadhan ini.
Pak Wijaya menandaskan, kegiatan seperti ini juga dilakukan di seluruh pelabuhan yang dikelola PT. Pelindo di seluruh Indonesia. Pak Wijaya berharap, Pelindo dan masyarakat terus bersinergi guna mewujudkan kinerja yang optimal sehingga akan lebih banyak memberikan kontribusi positif untuk perkembangan perekonomian Kabupaten Alor.
Pada kesempatan itu, kata Yamin, Pak Wijaya mohon doa dan dukungan sehingga PT. Pelindo dalam kerja dan usahanya terus berkembang, maju, dan sukses.(oktomanehat).***